Intip 4 Sunscreen Lokal yang Cocok Banget untuk Liburan ke Pulau

Traveling92 views

Buat kamu yang suka pergi liburan ke aneka pulau di Indonesia, seperti wisata Pulau Komodo hingga pulau-pulau terpencil, jangan lupa selalu bawa sunscreen, ya! Sunscreen sangat akan melindungi kulitmu dari bahaya sinar UV yang dapat merusak sel dan jaringan kulit. Apalagi saat kamu di pulau yang memang mataharinya sangat terik, menggunakan sunscreen sangat dibutuhkan.

Jika kamu sedang mencari sunscreen apa yang cocok untuk kulitmu, kini banyak sekali deretan sunscreen lokal di pasaran. Mengapa lokal? Karena produk lokal memahami kondisi kulit Indonesia dengan iklim tropis yang ada di sini. Selain itu, harganya pun juga cukup oke di kantong. Hmm, apa saja sunscreen lokal yang recommended? Simak di bawah, yuk!

Azarine Aqua Essence Sun Shield Serum SPF 50 PA ++++

Sunscreen ini cocok banget untuk kamu yang akan hopping island sambil berenang di pantai. Azarine Aqua Essence Sun Shield Serum SPF 50 PA ++++ ini mempunyai tekstur yang ringan dan tahan air. Enaknya lagi, produk ini juga tidak akan meninggalkan whitecast. Jadi aman dipakai saat bermain air. Saat diaplikasikan ke wajah, terdapat wangi segar yang bikin adem seharian. Pokoknya kamu akan betah pakai sunscreen, deh!

Wardah UV Shield Active Protection Serum SPF 50

Mencari sunscreen yang bebas alkohol? Sunscreen keluaran brand ternama ini pasti bisa jadi pilihanmu. Wardah UV Shield Active Protection Serum SPF 50 memiliki teknologi waterproof active, sehingga tidak mudah hilang saat terkena keringat dan air. Pas banget untuk sunscreen jika kamu ingin snorkeling santai. Proteksinya yang tinggi, bisa melindungi kulit dari radiasi sinar biru. Jadi cocok juga untuk kamu yang sehari-harinya bekerja di depan komputer.

ElsheSkin Daily Protection Gel for Acne Skin

Yuk, yang punya kulit acne prone mari merapat. ElsheSkin Daily Protection Gel for Acne Skin memiliki kandungan sulfur dan salicylic acid yang mampu mencegah pori-pori tersumbat sekaligus mengusir bakteri penyebab jerawat. Diperkaya dengan ekstrak lidah buaya, sunscreen ini mampu membuat kulit tetap lembab tanpa memberi kesan berminyak.

Rosé All Day Don’t Forget Sunscreen

Sekali-kali ingin sunscreen yang kemasannya lucu? Nah, Rosé All Day Don’t Forget Sunscreen pas untuk kamu. Saat diaplikasikan ke wajah, sunscreen ini tidak akan terasa greasy dan lengket. Supaya kulit selalu terasa lembab, produk ini dilengkapi dengan kandungan ekstrak chamomile dan allantonin yang lembut bagi kulit. Eits, tidak cukup sampai di situ saja, Rosé All Day Don’t Forget Sunscreen juga memiliki antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas. Lengkap, kan?

Sudah pilih sunscreen lokal mana yang kira-kira cocok untuk kulitmu? Yuk, liburan ke pulau selanjutnya! Destinasi Raja Ampat masih menunggu untuk kamu jelajahi bareng kulit sehatmu!

News Feed